SEMANGATKARYA.COM, Toraja Utara – Bupati Yohanis Bassang meninjau persiapan dan lokasi pelaksanaan Sidang Sinode Am (SSA) XXV Gereja Toraja di Jemaat Kanuruan, Kamis (10/6/2021).
Kepada panitia Bupati menyatakan dukungan penuh pemda dan segenap masyarakat Toraja Utara untuk kesuksesan acara akbar Gereja Toraja tersebut.
Berbagai dukungan pemda seperti dana, fasilitas penerangan jln, ketersediaan air, pengamanan, tim medis dan petugas dari perhubungan dan satpol PP. SSA XXV ini akan dilaksanakan tanggal 21-27 Juli 2021.
Bupati Yohanis Bassang menyampaikan juga agar dalam pelaksanaannya mengikuti protokol kesehatan yang ketat.
Kedatangan Bupati Toraja Utara disambut seluruh jajaran panitia Inti SSA dan Majelis Gereja Jemaat Kanuruan, serta pemerintah lembang Nonongan.
Pdt. Syukur Matasak selaku ketua umum panitia menyampaikn terimakasih atas perhatian dan dukungan Bupati.
Dalam kunjungan tersebut Bupati Didampungi Ketua Umum Panitia Pdt Syukur Matasak, Ketua Bidang Dana Ir Calvyn Parapak Tondok, dan Pendeta Tuan Rumah Jemaat Kanuruan.(**)
Reporter: Arie Kasih