SEMANGATKARYA.CO, Torut – Safari Natal di Bangkelekila dirangkaikan dengan peresmian Pasar Limbong Langi’ di Lembang Batu Limbong, Kamis (12/12/2019).
Dengan penuh sukacita hadir di dalam perayaan natal oikumene dari berbagai denominasi gereja, Gereja Toraja, Gereja Katolik, Gereja Pantekosta dihadiri 1600 umat. Dan dihadiri Forkompimda kab Toraja Utara, Bupati Toraja utara, Dandim 1414 Tana Toraja , Kajari Tana Toraja, Anggota DPRD Toraja Utara jajaran Kepala OPD Toraja Utara, Kabag setda, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat, Tokoh Pendidikan sekecamatan Bangkelekila, Kepala Lembang, PKK, PWGT, KarangTaruna, KNPI, Ikatan Pemuda Mahasiswa Bangkelekila, guru-guru, tenaga kesahatan dan masyarakat seluruh Lembang.
Camat Bangkelekila dalam keterangannya menyampaikan rasa bangga dan bersukacita karena perayaan ini adalah inisiatif dari masyarakat yang bekerjasama dengan pemerintah untuk kesuksesan Perayaan yang dirangkaiakan Peresmian Pasar Limbong Langi’.
Bupati Toraja Utara dalam sambutannya mengucapkan selamat memaknai perayaan Natal tahun ini dan menyampaikan “Saya memberikan apresiasi kepada seluruh masyarakat dalam perannya didalam membantu pemerintah daerah untuk pembangunan daerah, khususnya peningkatan pelebaran jalan serta penertiban bangunan di bantaran sungai. Selain itu, melalui kesempatan kali ini juga, saya menghimbau kepada seluruh masyarakat atas partisipasinya menjaga fasilitas-fasilitas pemerintah,” kata Bupati.
“Selanjutnya di bidang pelayanan pendidikan dan kesehatan harus mendapat dukungan penuh dari kita semua. Karena peningkatan pendidikan dan kesehatan semua adalah tanggung jawab kita bersama,” lanjutnya.
Ditegaskan pula untuk menjaga pasar yang diresmikan ini sebagai tempat berputarnya ekonomi, serta berharap sayuran dan tanaman produktif lainnya yang dijual di pasar ini adalah produksi kebun masyarakat bangkelekila’ sendiri yang organik dan bukan dagangan dari Kota Rantepao.
Mengakhiri perayaan Natal ini Bupati Toraja Utara, Kajari dan Kepala OPD Yang hadir membeli semua sayuran, cabe, tomat, buah, penganan yang ada di pasar dan membawa sukacita tersendiri bagi pedagang kecil setempat.
Sumber: Diskominfo Torut
Editor: wawan/arie
Komentar