semangatkarya.com. Kolaka Utara –
Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 yang berlokasi di Kecamatan Katoi, satu diantara satuan pendidikan tingkat atas yang telah berubah nama menjadi SMKN 1 Kolaka Utara, sebelumnya bernama SMKN 1 Maruge. Kini SMKN 1 Kolut tersebut terus berbenah dengan membina empat program keahlian (jurusan) adalah
kompetensi jurusan yaitu ATP (Agribisnis Tanaman Perkebunan), OTKP (Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran), TBSM (Teknik Bisnis Sepeda Motor) dan MM (Multimedia).
Dari keempat program keahlian atau jurusan di atas, TBSM menjadi andalan dan siap melaksanakan uji kompetensi para siswa dengan menghadirkan pihak industri di sekolah tersebut. Hal ini diungkapkan Kepala SMKN 1 Kolaka Utara, Sitti Rahyuni Ballagi, SE, M. Si. Bahkan dia menegaskan, semua program keahlian telah memiliki sarana dan fasilitas belajar termasuk laboratorium terbilang lengkap dibandingkan SMKN yang ada di Kolaka Utara. “Sekolah kami siap dan layak dijadikan tempat pelaksanaan ujian kompetensi siswa khususnya program keahlian TBSM telah didukung fasilitas yang lengkap dan memadai,” tandas Rahyuni kepada Irwansyah dari media Onlie Semangatkarya.com di ruang kerjanya baru saja ini
Sitti Rahyuni yang kerap disapa dengan Ibu Yuni menjelaskan, satuan pendidikan yang dipimpinnya merupakan sekolah rujukan di Kabupaten Kolaka Utara. Sedangkan Idris Raml, S. Pd, M
Pd, Kepala Program TBSM menambahkan, kalau program TBSM paling berkembang dan siap menyelenggarakan ujian kompetensi siswa. Malah jurusan TBSM sudah ada kerja sama secara resmi melalui MoU dengan pihak Honda Astra sejak 2015. “Informasi guru produktif di SMKN 1 Kolaka Utara ini sudah masuk dalam kategori guru berprestasi tingkat nasional yang dilaksanakan pihak Honda Astra Makassar,” beber Idris Ramli.
Sukses Yuni Ballagi memimpin SMKN 1 Kolaka Utara mengaku berkat kerja sama semua pihak yang terkait terutama para guru dan dukungan moril dari orang tua siswa. Meski begitu, sambungnya, dukungan dari pihak Pemerintah Kabupaten Kolut dan Provinsi Sultra dalam bentuk peningkatan kualitas guru dan tenaga kependidikan di sekolah ini sangat diharapkan. “Termasuk orang tua siswa dapat dihimbau agar mengarahkan anaknya mengambil Jurusan TBSM SMKN 1 Kolaka Utara pada setiap tahun penerimaan calon peserta didik baru. Sangat disayangkan jika dengan sarana lengkap tidak dimanfaatkan oleh peserta didik,” himbuhnya.
Yuni Ballagi juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala Dinas DikBud Provinsi Sulawesi Tenggara yang senantiasa turun tangan langsung memberikan perhatian untuk pengembangan pendidikan di Sultra khususnya SMK,SMA dan SLB. “Perhatian bapak Kepala Dinas Dikbud Sultra sangat berarti bagi kami dalam memberi motivasi khususnya tenaga pendidik untuk lebih kreatif dan inovatif, “tutur Yuni Ballagi di akhir perbincangannya. **irwansyah putra**