oleh

UPT SMPN 2 Tikala Siapkan Pembelajaran Jelang Siswa Masuk Sekolah

SEMANGATKARYA.CO, Toraja Utara – Sejumlah sekolah saat ini tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi proses pembelajaran siswa saat masuk sekolah bulan juni mendatang dengan beragam cara dan tekhnik ditengah Pandemi Covid-19 masih mewabah hingga saat ini.

Tak terkecuali UPT SMP Negeri 2 Tikala Kecamatan Tikala Toraja Utara tengah bersiap-siap menghadapi musim sekolah nanti. Untuk mempersiapkan segala sesuatunya pihak sekolah berencana membuat tempat cuci tangan pada saat penerimaan siswa baru dan juga diperuntukkan saat ada kegiatan berlangsung di sekolah.

Tak hanya itu, untuk memaksimalkan proses pembelajaran daring di rumah, juga kedepannya juga berencana akan membekali para siswa dan guru pulsa data guna kepentingan kelangsungan proses belajar mengajar bilamana pandemi covid-19 ini tidak mengalami penurunan.

Hal itu disampaikan oleh Kepala UPT SMPN 2 Tikala, Jhois Randan Palino S.Pd saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (29/4/2020).

Menurutnya, perencanaan itu merupakan upaya untuk menekan penyebaran wabah corona di SMPN 2 Tikala.

“Itu rencana kedepannya bahkan kemungkinan nanti kami akan menyiapkan masker karena biasa mereka datang ke sekolah tidak pakai masker,” tandasnya.

Reporter: Arie Kasih

Komentar