SEMANGATKARYA.CO, Toraja Utara – Usai dilantik pekan lalu, Kepala Lembang (Kalem/Kades) Tandung Nanggala, Yakobus Duma Roni S.IP M.Si saat ditemui di kantornya, membeberkan sejumlah program kerakyatan yang menjadi skala prioritas akan segera dilaksanakan diawal kepemimpinannya.
Disebutkan, pertama yang akan dilaksanakan yakni melanjutkan program yang sudah ada kemudian berusaha meningkatkan hasil pertanian masyarakat.
“Saya akan kerjasama dengan Dinas Pertanian dalam hal penyuluhan, disamping itu juga saya akan mengembangkan tambak ikan supaya bisa langsung dikonsumsi oleh masyarakat,” ungkap Yakobus kepada semangatkarya.co, Selasa (14/1/2020) di kantor Lembang Tandung Nanggala.
Tak hanya itu, BUMLem juga menjadi prioritasnya serta akan mengaktifkan karang taruna sebagai generasi muda yang turut serta dalam pembangunan.
“Untuk BUMLem, secara khusus saya programkan pengadaan pupuk untuk pertanian dalam rangka meningkatkan hasil produksi tani, kemudian juga bibit ikan untuk diternak oleh masyarakat,” terangnya.
Dikatakan juga, bahwa dana yang digelontorkan oleh pemerintah pusat kepada masyarakat melalui Lembang atau Desa di seluruh Indonesia itu diperuntukkan bagi pemberdayaan masyarakat.
“Saya berharap hasil pembangunan itu nantinya semoga bisa dinikmati oleh masyarakat, jadi itu juga semua yang motivasi saya sehingga menjadi kepala lembang, yang dulunya di papua saya kerja di Dinas perhubungan. Saya berfikir kenapa saya bisa membangun di daerah orang sedangkan di kampung sendiri tidak. Itulah yang mendorong saya maju sebagai Kepala Lembang,” tandasnya.
Reporter : Arie Kasih
Komentar