oleh

Musrenbang Lembang Ratte Talonge, Prioritaskan Pengadaan Air Bersih dan Pemberdayaan Masyarakat

-Desaku-172 views

SEMANGATKARYA.CO, Tana Toraja – Pemerintah Lembang/Desa Ratte Talonge, Kecamatan Saluputti, menggelar Musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) Lembang, Kamis (16/1/2020).

Dihadiri tokoh pemuda, tokoh masyarakat, Tokoh Agama, BPL, masyarakat setempat, Babinsa 1414/09 Tator Muhtasan.

Kepala Lembang Ratte Talonge, RD Pakidi saat wawancara mengatakan, dalam Musrenbang ini yang disepakati bersama yakni dari hasil RPJM (Rencana Pembangunan Jangka Menengah) Lembang.

Sesuai kesepakatan bersama, lanjut Pakidi, pengadaan air bersih menjadi prioritas serta pemberdayaan dan pembinaan masyarakat.

Diakhir Musrenbang, pengurus Badan Usaha Milik Lembang (BUMLem) dan karang taruna juga dibentuk.

“Untuk BUMLem ini dari 3 tahun yang lalu sudah terbentuk yaitu pengadaan alat-alat pesta hanya belum meningkatkan PAL karena katakanlah masih belajar. Dengan terbentuknya pengurus baru ini semoga kedepannya bisa meningkatkan PAL,” harapnya.

Sementara itu, Babinsa 1414/09 Tator Muhtasan selaku pembina Lembang Ratte Talonge menambahkan, dengan adanya kerjasama yang baik dengan pemerintah Lembang untuk mewujudkan kesejahteraan, keamanan dan ketertiban masyarakat.

Reporter : Arie Kasih

Komentar