SEMANGATKARYA.CO, Toraja Utara – Kapolsek Rantepao KOMPOL Marthen Buttu bersama Personil mendatangi lokasi yang diduga akan berlangsung kegiatan perjudian jenis sabung ayam di Bolu Kelurahan Tallunglipu Matallo, Kecamatan Tallunglipu, Toraja Utara, Kamis (28/5/20) siang.
Saat Personil Polsek Rantepao tiba dilokasi tersebut, diduga para pelaku judi sabung ayam yang melihat kedatangan Polisi langsung membubarkan diri.
Kapolsek Rantepao Kompol Marthen Buttu mengatakan, tidak ada pelaku dan barang bukti yang diamankan dikarenakan sabung ayam belum sempat terlaksana berkat kesigapan Personil Polsek Rantepao.
“Selanjutnya, Personil mengimbau kepada warga setempat agar tidak menyediakan tempat atau ruang untuk melakukan segala macam jenis perjudian terkhusus sabung ayam,” tambah Kapolsek.
Sumber: Humas Polres Toraja Utara
Editor: w2n/ar
Komentar