oleh

Wabup Suaib Mansur Launching Panen Perdana Jagung Hibrida R7

-Pertanian-123 views

Luwu Utara — Wakil Bupati Kabupaten Luwu Utara, Suaib Mansur, me-Launching Panen Perdana Jagung Hibrida Raja Tujuh (R7), Rabu (30/8/2023), di Desa Tarobok Kecamatan Baebunta. Acara ini dilangsungkan di area Demplot Pintu Gerbang Desa Tarobok.

Launching panen perdana ini dilaksanakan di area demplot jagung hibrida R7, dan didahului dengan pengguntingan pita oleh wabup. Dalam sambutannya, Wabup Suaib berharap benih jagung hibrida dapat memberikan kontribusi peningkatan produksi jagung di Lutra.

“Dalam pengelolaan budidaya pertanian, salah satu unsur yang sangat penting adalah benih. Kalau benihnya sudah unggul, maka insya Allah yang lain tentu masih membutuhkan perhatian, tetapi salah satu faktor pentingnya sudah terpenuhi, produksinya tinggi,” kata Suaib.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada inisiator kegiatan yang telah menghadirkan benih unggul jagung di Lutra. “Kita bukan hanya mengampanyekan keunggulan benih ini, tetapi kita juga langsung melihat hasilnya yang sekarang ini telah dilakukan demplot,” jelas dia.

“Kami sebagai bagian dari Pemerintah Kabupaten Luwu Utara tentu sangat berterima kasih dan mengapresiasi seluruh jajaran perusahaan yang telah mengorbitkan benih ini. Insya Allah, ini akan menjadi bagian dari kebutuhan petani kita, utamanya petani jagung,” sambungnya.

Masih lanjut dia, kegiatan demplot jagung hibrida R7 ini menjadi salah satu cara atau metode dalam rangka upaya untuk mengentaskan kemiskinan, yang kini menjadi isu nasional, yang penanganannya harus dilakukan dengan model kerja pentahelix alias dengan multipihak.

“Melalui kolaborasi dengan semua pihak, kita berharap satu masalah di sektor pertanian terselesaikan. Sekali lagi, terima kasih telah menyelesaikan salah satu masalah kita di sektor pertanian, yaitu dengan menghadirkan bibit unggul jagung hibrida R7,” pungkasnya. (LHr)